Selain bisa menemukan berbagai artikel terkait Rapor Pendidikan, halaman Pusat Informasi Rapor Pendidikan juga menyediakan tombol ‘Hubungi Kami’ untuk memudahkan Anda dalam melaporkan kendala yang dialami.
Berikut langkah-langkah melaporkan kendala melalui tombol ‘Hubungi Kami’.
1. Kunjungi Pusat Informasi Rapor Pendidikan di https://pusatinformasi.raporpendidikan.kemdikbud.go.id/ kemudian pilih menu “Hubungi Kami”
Tampilan pada desktop/PC | Tampilan pada mobile/ HP |
|
2. Masukkan ‘Alamat Email Aktif’ dengan email pribadi Anda(@gmail) bukan email @belajar.id dan isi kolom ‘Perihal' sesuai dengan kendala yang Anda alami.
Jawaban tim helpdesk akan dikirimkan ke email yang Anda cantumkan, Jadi pastikan email tersebut aktif dan rutin Anda buka.
3. Pilih ‘Tipe Pengguna’ sesuai dengan peran Anda
4. Pilih ‘Jenis Laporan - Tipe Laporan’ sesuai dengan jenis kendala yang dialami
5. Kemudian juga pilih ‘Kategori Masalah’ sesuai dengan permasalahan dan sedetail mungkin untuk memudahkan tim Helpdesk mengidentifikasi kendala yang Anda alami.
6. Masukkan ‘Email Akun belajar.id’ (jika ada) Anda yang mengalami kendala dan lengkapi ‘Nama Sekolah/Dinas/Instansi’ sesuai dengan kewenangan Anda bernaung saat ini.
Catatan:
-
Akun belajar.id Satuan Pendidikan memiliki domain:
- @admin.jenjang.belajar.id
- @guru.jenjang.belajar.id
- @pendidik.kesetaraan.belajar.id
-
Akun belajar.id Pemerintah Daerah memiliki domain:
- @dinas.belajar.id
- @dikbud.belajar.id
Pastikan dalam penulisan tanda huruf sudah benar dan sesuai.
7. Untuk ‘Tipe Pengguna’ Satuan Pendidikan seperti Kepala Sekolah, Operator Sekolah, dan Pendidik, Anda akan diminta untuk mencantumkan ‘Jenjang’ dan ‘NPSN’ Anda.
Jika lupa NPSN, silahkan lakukan pengecekan melalui https://referensi.data.kemdikbud.go.id/
Catatan:
Pastikan untuk menuliskan angka atau nomor dengan benar.
8. Masukkan ‘Provinsi dan Kota/Kabupaten’ dari sekolah atau wilayah kewenangan Anda berada.
9. Langkah selanjutnya tulis secara detail atas pertanyaan yang ingin Anda ajukan ke tim helpdesk pada bagian ‘Detail Permasalahan’
10. Terdapat ceklis pada ‘Lampiran Wajib (opsional)’ untuk memudahkan Anda mengetahui dokumen pendukung yang perlu dilampirkan sesuai dengan Tipe Pengguna. Pada bagian ‘Lampiran’, silakan unggah dokumen pendukung, seperti:
- Surat Penunjukan sebagai Admin/Dinas
- Bukti akun terdaftar di Dapodik,
- Bukti tangkap layar / rekam kendala, dan sebagainya.
Anda dapat melampirkan data maksimal 5 berkas. Cek kembali semua data yang telah Anda isi telah sesuai dan benar, lalu tekan tombol ‘Kirim’.
Tanya Jawab
Apakah saya perlu melengkapi data untuk pengecekan kendala?
Untuk kendala-kendala tertentu, tim Helpdesk akan membutuhkan informasi lebih lanjut dari Anda. Jika hal ini terjadi:
- Tim Helpdesk akan mengirimkan email berisikan data-data yang harus Anda lengkapi agar proses pengecekan kendala dapat dilanjutkan.
- Jika Anda belum merespon, tim Helpdesk akan mengirimkan pengingat sebanyak 2 kali.
- Apabila setelah 48 jam Anda masih belum membalas email berisikan informasi yang dibutuhkan, kendala dianggap sudah terselesaikan sehingga Anda harus membuat laporan kendala yang baru.
Maka dari itu, harap untuk merespon email tim Helpdesk terkait data yang dibutuhkan dengan sesuai sebelum batas waktu agar penanganan kendala dapat diproses lebih lanjut.
Informasi Penting!
Jam operasional Tim Helpdesk Rapor Pendidikan. yaitu Senin-Jumat (kecuali hari libur nasional), pukul 08.00-17.00 WIB
Tim helpdesk akan melakukan pengecekan atas kendala yang telah Anda laporkan dan memberikan jawaban melalui email pribadi Anda dalam kurun waktu 3 hari kerja. Anda dapat melakukan pengecekan berkala pada email untuk mengetahui status terkini laporan yang diajukan.
Komentar
0 komentar
Harap masuk untuk memberikan komentar.